ads2

06.44
1
Manfaat Vitamin C bagi kesehatan tubuh acap kali terabaikan. Kita biasanya baru ingat dan sadar akan pentingnya vitamin C bila tubuh kita terserang flu atau tubuh terasa lelah. Bekerja lembur pun memicu orang perduli terhadap besarnya pengaruh vitamin C bagi ketahanan tubuh.
Banyaknya manfaat yang didapat dari vitamin C membuat jenis vitamin ini dikenal juga sebagai RAJANYA VITAMIN. Memiliki sifat yang mudah larut dalam air, Vitamin C memiliki banyak peranan penting dalam menangkal penyakit dan melawan radikal bebas. Vitamin yang  dikenal juga dengan nama lain " asam karbonat" ini memiliki peranan penting dalam pembentukan kalogen yang membantu meningkatkan sistem imun dan menyerap zat besi.
Perubahan gaya hidup dan kondisi lingkungan manusia yang sudah dipenuhi radikal bebas, berupa polusi udara terutama di daerah perkotaan, baik dari asap rokok hingga gas buang dari kendaraan bermotor, membuat tubuh rentan terhadap gangguan kesehatan. Daya tahan tubuh yang menurun serta radikal bebas yang menghampiri membuat sel-sel tubuh mudah rusak dan tak mampu berfungsi dengan baik.
Sejumlah penelitian menyebutkan, Selain dapat meningkatkn sistem imun, Vitamin C juga membantu mempercepat penyembuhan luka, menyehatkan mata, dan jantung. Selain itu, vitamin C juga berguna bagi kesehatan kulit.
Orang dalam kondisi normal membutuhkan vitamin C sekitar 45 mg /hari. Bagi perempuan yang sedang hamil dan menyusui, kebutuhan vitamin C lebih tinggi, yaitu sekitar 60 mg saat hamil, dan 85 mg ketika menyusui. Orang yang tinggal di kondisi lingkugan yang penuh polusi dan gaya hidup yang dihantui tingkat stress tinggi sudah barang tentu membutuhkan vitamin C dalam jumlah yang lebih banyak.
Kebutuhan tubuh akan vitamin C dapat dipenuhi dengan mengkonsumsi buah-buahan dan sayur-sayuran segar. Namun dengan gaya hidup yang semakin dipenuhi rutinitas dan kesibukan, Keberadaan suplemen vitamin C dapat dijadikan alternatif untuk memenuhi kebutuhan tubuh akan jenis vitamin ini.


sumber : harian kompas ( selasa : 4 : 09 : 2012 )
Posting Lebih Baru
Previous
This is the last post.

1 komentar: